Harga Mito T970, Tablet Android Murah - Setelah Cross Mobile meluncurkan Cross Andromeda A10 dengan harga murah kini giliran vendor lokal Mito Mobile yang meluncurkan Tablet Mito T970. Tablet ini memiliki ukuran layar yang cukup besar yaitu 9 inchi dengan aksesoris tambahan docking keyboard yaitu keyboard eksternal yang dapat di bongkar pasang.
Tablet terbaru Mito ini dirancang dengan desain yang sangat unik dan banyak menarik perhatian para pecinta gadget canggih. Mito Mobile telah memperlengkapi Mito T970 dengan aksesoris tambahan berupa keyboard eksternal yang dapat di pasang sehingga bentuknya menyerupai Notebook atau pun di lepas jika ingin memfungsikannya sebagai tablet.
Mito T970 tampil dengan layar berukuran 9 inchi resolusi WVGA dengan resistive touchscreen. Layar tersebut bisa dibilang sebagai tablet dengan ukuran layar mirip dengan notebook sehingga ketika memasang docking keyboard tampilan Tablet Mito T970 ini tidak ada bedanya dengan Netbook mini.
Untuk dapur pacunya, Mito T970 telah dipersenjatai dengan prosesor singel core berkecepatan 1 GHz, RAM 512MB, baterai tipe Lithium ion 2700 mAh dan memori internal berkapasitas 4 GB yang akan menyuplai sistem operasi besutan Google yaitu Android versi 4.0 Ice Cream Sandwich.
Tablet ini menggunakan dual camera yaitu kamera belakang berkekuatan 2 MP, dan kamera depan 0,3 MP yang dapat digunakan untuk aktivitas video call. Untuk urusan konektifitas data, tablet Mito T970 sudah dilengkapi dengan Bluetooth, WiFi, dan jaringan 2G/2,5G (GPRS/EDGE).
Tersedia fitur-fitur menarik lainnya seperti GPS, TV Tuner, Radio FM, dan juga pemutar audia/video.
Harga Mito T970 akan di banderol dengan harga berkisar Rp. 1.500.000,-
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment