Blackberry 10 Dev Alpha merupakan salah satu ponsel Blackberry terbaru yang kabarnya akan dirilis pada tahun 2013 nanti. Smartphone ini juga sekaligus akan memperkenalkan sisitem operasi terbaru milik Blackberry yaitu OS Blackberry 10. Peluncuran ini sekaligus sebagai sebuah unjuk gigi dari RIM BlackBerry untuk melawan pesaingnya seperti Samsung, iPhone, Nokia dan LG yang masing-masing sudah merilis smartphone unggulannya masing-masing.
Menurut kabar yang beredar Blackberry 10 Dev Alpha akan hadir dengan layar yang lebih besar daripada Playbook. Dengan ukuran layar Full Screen 4,3 inch, resolusinya mencapai 1280x768 pixels dengan 16,8 juta warna. Secara sekilas akan mirip seperti layar dari iPhone 4 namun diklaim tampilannya lebih terkesan elegan dan mewah.
Blackberry memang salah satu vendor yang tidak menggunakan sistem operasi yang sedang boomoing seperti Android dan Windows Phone 8. Alih-alih menggunakan salah satu sistem operasi yang masing-masing dikembangkan Google dan Microsoft tersebut, pihak RIM BlackBerry malah merilis smartphone barunya dengan sistem operasi buatan sendiri yaitu OS Blackberry 10 seperti ponsel dulu dengan Blackberry 7 nya.
RIM BlackBerry juga berjanji akan menanamkan fitur-fitur yang canggih dan menarik ke dalam smartphone barunya tersebut. Tiga aplikasi messaging populer, Google Talk, Yahoo Messenger, dan Windows Live Messenger akan hadir. Selain itu juga didukung oleh 1 GB RAM dan 16 GB memori internal.
Namun sayangnya Harga Blackberry 10 Dev Alpha belum diketahui secara persis berapa akan dibanderol ke pasaran. Kita lihat saja perkembangannya tahun depan.
Home » BlackBerry » Review Spesifikasi Harga Blackberry 10 Dev Alpha
Friday, December 21, 2012
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment