Friday, February 1, 2013

Harga HP Nokia Asha Layar Sentuh Terbaru


Sebagai salah satu vendor yang memiliki pamor di dunia maupun di tanah air, Nokia tak akan pernah berhenti berinovasi menciptakan beberapa jens ponsel untuk menghadapi gencarnya pesaing seperti Samsung, iPhone, dan Blackberry yang terbukti selama beberapa tahun terakhir mampu menyaingi bahkan menggeser pamor Nokia sebagai merk ponsel paling terpercaya di seluruh dunia maupun di Indonesia.

Salah satu seri terbaru yang diperkenalkan Nokia adalah seri Lumia dan Asha. Kedua seri ponsel tersebut cukup mengangkat kembali pamor Nokia yang sempat padam beberapa tahun lalu. Seri Nokia Lumia 920 yang merupakan pesaing dari Samsung Galaxy dan juga iPone 5 adalah salah satu smartphone yang menjadi pusat perhatian jajaran ponsel Nokia. Termasuk seri Nokia Asha yang berada di jajara ponsel kelas bawah yang dibanderol dengan harga di bawah 1 jutaan.

Nokia Asha yang paling banyak diminati yaitu seri Asha dengan layar sentuh dan fitur dual SIM card. Diantaranya adalah Nokia Asha 305, 306, dan Asha 311. Ketiga ponsel tersebut memiliki harga 1 jutaan, bahkan Asha 305 dan 306 berada di bawah 1 juta.

Ketiga series Nokia Asha tersebut dibekali dengan browser Nokia 2.0 yang diklaim memiliki akselerasi pengalaman berinternet yang lebih cepat jika dibandingkan dengan browsing normal. Selain itu juga telah didukung oleh beberapa game besutan Electronic Arts (EA).Diantaranya adalah game action, arcade, olahraga, dan termasuk game seperti Tetris, Bejeweled, Need for Speed: The Run, serta FIFA 12.

Berikut adalah Daftar Harga HP Nokia Asha Touchscreen terbaru :

Nokia Asha 305 : Harga Baru: Rp 820.000,00 Harga Bekas: Rp 650.000,00
Nokia Asha 306 : Harga Baru: Rp 860.000,00 Harga Bekas: -
Nokia Asha 311 : Harga Baru: Rp 1.120.000,00 Harga Bekas: Rp 900.000,00
Nokia Asha 308 : Harga Baru: Rp 930.000,00 Harga Bekas: -
Nokia Asha 309 : Harga Baru: Rp 980.000,00 Harga Bekas: -

Bagi anda yang berminat membeli seri Nokia Asha di atas bisa sediakan budget rupiah nya dari sekarang.
Semoga informasiya bermanfaat.

0 comments:

Post a Comment