Wednesday, February 13, 2013

Lenovo IdeaPhone P770, HP Android dengan Baterai Jumbo


Lenovo IdeaPhone P770 adalah salah satu ponsel terbaru yang dikeluarkan bersama ke empat smartphone Android yang dirilis oleh Lenovo. Vendor asal China tersebut membekali perangkat terbarunya ini dengan kapasitas baterai yang cukup besar yaitu 3500 mAh. Spesifikasi baterai tersebut adalah yang paling besar saat ini, mengalahkan Samsung Galaxy Note 2 dengan kapasitas baterai 3100 mAh.
Lenovo IdeaPhone P770 Android
Tak hanya itu, untuk melengkapi kinerja ponsel Lenovo IdeaPhone P770 sudah dibekali dengan prosesor dual-core ARM Cortex-A9 berkecepatan 1,2 GHz dengan menggunakan jenis chipset MediaTek MT6577. Kinerja prosesor tersebut akan dipadukan dengan kinerja RAM berukuran 1GB dan grafis dari PowerVR SGX531.

Untuk tampilan layarnya, juga akan hadir dengan spesifikasi mumpuni diantaranya menggunakan layar berukuran 4,5 inci dengan resolusi qHD 960 x 540 piksel dengan menggunakan teknologi IPS yang memungkinkan tampilan layar bisa nampak lebih jelas dan cerah walaupun berada pada kilauan sinar langsung matahari.

Dari sisi kamera juga sudah didukung oleh fitur dual kamera yang masing-masing, kamera utama di belakang berresolusi 5 MP dan kamera depan berjenis VGA yang bisa digunakan untuk aktivitas videocall. Tersedia beberapa fitur pelengkap seperti fitur AGPS, Bluetooth, WiFi, Radio FM, dual SIM, dan slot microSD untuk ekspansi slot memori ekternal.

Smartphone ini akan dijalankan dalam sistem operai Android 4.1 Jelly Bean yang akan didukung oleh puluhan aplikasi baik gratis maupun berbayar.

Mengenai harganya, Lenovo IdeaPhone P770 akan di jual dengan harga Rp 2,6 jutaan. Namun sampai saat ini belum ada harga resmi mengenai perangkat ini. Anda tertarik untuk membelinya?

0 comments:

Post a Comment